Alhamdulillah…
Bersyukur kita masih di beri umur panjang oleh Allah SWT sehingga beberapa hari lagi bulan suci ramadhan akan segera kita masuki.Nah, untuk menyambut bulan suci ramadhan kita harus mempersiapkan diri kita agar kita memperoleh pahala yang berlipat ganda dan memperoleh ampunan sehingga kita bisa mendapatkan surga nya allah SWT.Barangkali beberapa persiapan yang bisa kita lakukan adalah :

1.Bersih kan hati dan pikiran
Sebelum datang nya bulan suci ramadhan,kita perlu membersih kan hati dan pikiran kita agar kita benar-benar fokus untuk melaksanakan ibadah puasa,agar kita benar-benar bisa meningkatkan ketaqwaan kita yang semata-mata hanya mengharapkan pahala dari allah SWT.

2. Meningkatkan amal ibadah
Meningkatkankan amal ibadah menjelang ramadhan juga bermanfaat selain mendapatkan pahala dari alah SWT , kita juga bisa meningkatkan amal ibadah khususnya ibadah puasa untuk melatih diri kita secara fisik yang bisa menjadi persiapan kita dalam menyambut bulan suci Ramadhan.

3.Meminta maaf
Selama kita hidup , kita sebagai manusia biasa tentu nya pernah menyakiti perasaan orang-orang terdekat kita, baik itu keluarga, teman maupun sahabat. Untuk menyambut bulan suci ramadhan ini, segera lah kita meminta maaf kepada orang-orang terdekat kita, khusus nya kepada orang tua kita.Agar allah SWT benar-benar menerima amal ibadah kita di bulan suci ramadhan nanti.

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda (yang artinya) : “Jika datang bulan Ramadhan, maka dibukalah pintu-pintu surga [dalam riwayat Muslim : 'Dibukalah pintu-pintu rahmat"] dan ditutup pintu-pintu neraka dan dibelenggu syetan” [Hadits Riwayat Bukhari 4/97 dan Muslim 1079]

Inilah kesempatan kita untuk menjadikan ramadhan sebagai sarana kita untuk memperbaiki diri, kita jadikan bulan suci ramadhan sebagai momentum yang benar-benar bisa membuat diri kita ke arah yang lebih baik agar kita memperoleh kebahagiaan yang hakiki di akhirat kelak.Amiiin…